Logo penggerak kebaikan
Logo Paragon
ThemeSetter
BerandaProgram - Pilar Pendidikan

Pilar Pendidikan

Paragon berkomitmen untuk turut memajukan ekosistem pendidikan di Indonesia melalui berbagai program seperti pelatihan pendidik, pemberian beasiswa, parenting, hingga pengembangan kepemimpinan.

Gerakan Kami

Wardah Inspiring Teacher
Wardah Inspiring Teacher

Wardah Inspiring Teacher

Guru berperan besar dalam mendorong lahirnya sumber daya unggul sebagai penerus untuk memajukan bangsa. Lahir sebagai kontribusi dari Wardah untuk mendukung kemajuan pendidikan di Indonesia, Wardah Inspiring Teacher (WIT) merupakan program apresiasi untuk sosok guru di Indonesia. Melalui program ini Wardah mengajak masyarakat untuk merekomendasikan guru yang menginspirasi agar mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan kapasitasnya sebagai pendidik. Guru terpilih, mulai dari jenjang PAUD hingga SMA/Sederajat, akan diberikan pelatihan selama 3 sampai 5 bulan dengan topik yang kontekstual sesuai kebutuhan guru. Selama proses pelatihan, para guru didampingi oleh pelatih dan pendamping yang merupakan alumni dari program WIT di tahun sebelumnya. Dengan demikian, setiap langkah kebaikan akan terus digaungkan dari generasi ke generasi.